Simulasi Sispamkota, KPU Kabupaten Bogor Siap Hadapi Pemilu 2024

Simulasi Sispamkota, KPU Kabupaten Bogor Siap Hadapi Pemilu 2024

Smallest Font
Largest Font

PORTAL BOGOR, Cibinong - Menjelang tahun politik 2024 Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor, telah menyiapkan berbagai upaya guna menjaga stabilitas keamanan masyarakat.

Salah satunya, mengadakan Simulasi Sistem Pemgamanan Kota (Sispamkota).

Harry Setiawan, Ketua KPU Kabupaten Bogor menuturkan simulasi tersebut bertujuan untuk mengahadapi situasi ketidak stabilan ketika hari pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang. 

"Simulasi Sispamkota ini dalam rangka perencanaan pengamanan ketika permasalahan-permasalahan yang mungkin timbul pada hari pelaksanan pemilu di tahun 2024 yang akan datang. Kami KPU Kabupaten Bogor berharap tidak terjadi kericuhan di Pemilu," tutur Herry Setiawan pada Jum'at, 6 Oktober 2023.

Lebih lanjut, dirinya berharap dengan diadakannya kegiatan tersebut mampu mengatasi hal yang tidak diinginkan terjadi di Bumi Tegar Beriman. 

"Simulasi ini dibuat menjadi upaya-upaya agar pemilu sebagai sarana integrasi bangsa terwujud. Agar ketika terjadi kerusuhan dan anarkis bisa diredam dan upaya tersebut di lakukan," jelasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Bupati Bogor, Ketua Bawaslu, Kalpores, Dandim 0601, Ketua DPRD, Lanud ATS, Kepala Bakesbangpol, Kepala Dishub, Anggota KPU, Kajari, Kasatpol PP dan Ketua Pengadilan Negeri. (Eca, Nurul/KPI IUQI)

Editors Team
Daisy Floren