Sambangi Warga Leuwisadeng, Ini Keluhan Warga Yang Didapatkan Kang Mus
PORTALBOGOR, Leuwisadeng - Calon wakil Bupati Musyafaur Rahman (Kang Mus) beserta rombongan balad paslon 02 bergerilya di beberapa wilayah pelosok Kecamatan Leuwisadeng Kabupaten Bogor, Kamis (15/11/2024).
Adapun titik warga yang disambangi Kang Mus bersama rombongan diantaranya Desa Leuwisadeng, Desa Sadeng Kolot, Desa Leuwisadeng.
Untuk Kecamatan Leuwisadeng sendiri ada empat titik kampung yang didatangi.
Kedatangan Kang Mus ke Leuwisadeng ini mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat setempat.
Mereka merasa diperhatikan oleh calon pemimpin Kabupaten Bogor, karena sebelumnya tidak ada yang pernah datang menyambangi warga.
Nenek Atih (80), warga Kampung Barangajed RT 06/04 Desa Leuwisadeng Kecamatan Leuwisadeng mengungkapkan rasa syukurnya didatangi calon wakil Bupati Bogor Kang Mus.
"Abdi selaku wargi masyarakat nu aya di handap ngarasa atoh isi hati (Saya warga masyarakat yang ada di kalangan bawah merasa senang hati)," ujar Mak Atih.
Selain Mak Atih, banyak warga yang berkeluh kesah soal kesehatan dan kesulitan mereka dalam pelayanan kesehatan. Padahal, warga sendiri sudah memiliki BPJS.
"Saya berkeluh-kesah soal pelayanan sosial, salah satunya pelayanan kesehatan," kata Nasir (54), warga setempat.
Sementara itu, Kang Mus menegaskan bahwa jika pihaknya terpilih sebagai Bupati dan wakil bupati Bogor, maka keluhan masyarakat akan menjadi prioritasnya untuk dituntaskan.
"Saya akan benahi persoalan-persoalan di daerah yang menjadi keluh-kesah masyarakat Kabupaten Bogor. Agar pemerintah berpihak kepada rakyat, salah satunya soal kesehatan," kata Kang Mus.
Lebih lanjut Kang Mus mengatakan, soal pelayanan kesehatan kepada warga kabupaten Bogor sudah ada dalam program kerjanya.
"Saya akan buat Puskesmas di setiap Desa di Kabupaten Bogor. Agar warga tidak lagi mempersoalkan tentang pelayanan kesehatan yang jauh," kata Kang Mus.
Agar masyarakat mengetahui lebih jauh soal program kerjanya nanti, Kang Mus minta warga untuk membaca dan mengkritisi semua program kerja yang sudah disusun oleh timnya.
"APBD kita sangat besar. Karena itu, warga saya minta warga untuk membaca semua program yang sudah kita siapkan itu," katanya. (Dede S)