Rudy Susmanto Minta Tindak Tegas Oknum Pungli di Tempat Wisata Kabupaten Bogor

Rudy Susmanto Minta Tindak Tegas Oknum Pungli di Tempat Wisata Kabupaten Bogor

Smallest Font
Largest Font

PORTAL BOGOR, Cibinong - Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto menegaskan jika pungutan liar atau pungli yang kerap terjadi di kawasan wisata adalah racun bagi pariwisata.

“Jangan sampai pungli dibiarkan saja mengganggu pariwisata. Perlu ada tindakan tegas terhadap para pelaku pungli,” kata Rudy, dalam keterangannya, Selasa (14/5/24).

Jangan sampai, lanjut Rudy, masyarakat enggan ke lokasi wisata karena maraknya pungli. Hal tersebut bisa merugikan masyarakat dan pemerintah setempat karena kehilangan pendapatan asli daerah (PAD).

“Wisata menjadi salah satu tulang punggung ekonomi masyarakat. Sehingga jangan sampai masyarakat enggan berkunjung karena maraknya pungli,” tuturnya.

Untuk di Kabupaten Bogor, Rudy meminta pemerintah daerah hingga tingkat desa lebih peduli terkait perilaku pungli. Sebab, Kabupaten Bogor menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak dikunjungi.

“Berbagai wisata ada di Kabupaten Bogor. Jangan sampai kawasan wisata terjadi dengan adanya pungli,” jelasnya.

Politisi Partai Gerindra itu menbeberkan jika pungli biasanya marak dalam berbagai bentuk.

Bahkan terkadang ada yang melakukannya dengan paksa sehingga membuat wisatawan enggan berkunjung kembali.

“Tentu perlu ada penindakan untuk tindakan tersebut. Apalagi saat ini, informasi bisa cepat menyebar. Sangat mudah menyebarkan informasi tentang keluhan wisatawan tersebut,” jelasnya. (***)

Editors Team
Daisy Floren