Raih Elektabilitas Tertingi di Pilkada Kabupaten Bogor 2024, Jaro Ade: Masih Menunggu Restu Masyarakat

Raih Elektabilitas Tertingi di Pilkada Kabupaten Bogor 2024, Jaro Ade: Masih Menunggu Restu Masyarakat

Smallest Font
Largest Font

PORTAL BOGOR, Nanggung -  Ade Ruhandi atau yang lebih akrab disapa Jaro Ade pria asal Sukajaya Kabupaten Bogor digadang-gadangkan akan berkontestasi dalam Pilkada Kabupaten Bogor 2024 mendatang, 

Pasalnya, Jaro Ade Sendiri telah melakukan berbagai kegiatan kampanye pada beberapa tempat di wilayah Kabupaten Bogor.

Berdasakan hasil Lembaga Survei Charta Politika Indonesia, Ade Ruhandi atau Jaro Ade menempati posisi urutan tertinggi elektabilitas bursa calon Bupati Kabupaten Bogor.

Ketika dikonfirmasi mengenai perihal tersebut, Jaro Ade menjelaskan bahwa dirinya sampai saat ini masih menunngu restu dari masyarakat dan belum bisa memberikan kepastian akan maju atau tidaknya sebagai Calon Bupati (Cabup) Kabupaten Bogor 2024.

"Untuk masalah pilkada masih lama, saya serahkan pada masyarakat terkait maju tidaknya saya menjadi calon bupati bogor saya kembalikan kembali pada masyarakat, walaupun sekarang kita melihat berbagai lembaga survey yang kita pegang dan itu bukan kita yang melakukan survey. Namun, itu cukup luar biasa hasilnya," ungkap Jaro Ade.

"Mudah-mudahan hasil survey tersebut dapat dipertahankan dan dijaga sampai waktunya nanti, kalau istilah kita menanam bisa dipanen, terkait maju tidaknya saya dalam Pilkada Kabupaten Bogor kita liat nanti ya," sambungnya.

Sebagai informasi tambahan, Lembaga Charta Politika Indonesia merilis hasil survei terbaru elektabilitas Calon Bupati Bogor 2024 dengan urutan pertama di duduki oleh Jaro Ade, urutan kedua, Elly Rachmat Yasin Anggota DPR RI, dan urutan ketiga di tempati oleh Plt. Bupati Bogor Iwan Setiawan. (Andi Supriadi)

Editors Team
Daisy Floren