Kejurnas Karate PPLP, PLPD dan SKO Skuad Karate PPOPM Sabet Dua Perak

Kejurnas Karate PPLP, PLPD dan SKO Skuad Karate PPOPM Sabet Dua Perak

Smallest Font
Largest Font

PORTAL BOGOR, Cibinong Prestasi membanggakan ditorehkan para atlet Karate PPOPM pada ajang Kejurnas Karate antar PPLP, PLPD dan SKO 2024 di venue Hotel Sultan Manado, Sulut, 13-17 Mei 2024.

Hingga hari Rabu (15/5) saat ini, Tim Karate PPOPM Kabupaten Bogor besutan Muhammad Taufan Sahara Putra dan William Dani sudah mengoleksi 2 medali perak.

Taufan menambahkan, dua medali perak yang diraih skuad PPOPM Kabupaten Bogor pada Kejurnas Karate antar PPLP, PPLPD dan SKO 2024 diraih dari nomor  Kata Beregu Putri yang terdiri dari  Paras Intan Widowati, Reva Juniarta Hutasoit dan Siti Chaerani Nur Fajrina).

"Satu medali perak lagi diraih dari nomor Kumite Putra atas nama I Made Nara," ujar Taufan Sahara Putra, Rabu, 15 Mei 2024.

Lebih lanjut, kata Taufan, sebenarnya tim karate Kabupaten Bogor  harus bisa mendulang emas. Namun Faktor luck  masih belum berpihak kepada skuad asuhan  Muhammad Taufan Sahara Putra dan William Dani

Dedi Budi Sumardi selaku Waka II KONI Kabupaten Bogor  yang ikut mendampingi tim karate  PPOPM Kabupaten Bogor membenarkan kalau tim karate Kabupaten Bogor harusnya bisa mendulang emas pada hari pertama.

"Alhamdulilah para atlet  karate PPOPM Kabupaten Bogor sudah mampu meraih medali  pada Kejurnas Karate antar PPLP, PPLPD dan SKO 2024," tegas Debus panggilan akrab Dedi Budi Sumardi.

Debus mengatakan, masih ada beberapa nomor lagi yang akan diikuti para atlet karate PPOPM Kabupaten Bogor dalam kejurnas kali ini dan berpotensi bisa meraih emas.

Kehadiran Debus dalam mendampingi para atlet Karate PPOPM Kabupaten Bogor oada ajang kejurnas ini adalah bentuk sinergitas antara UPT PPOPM, BAPOPSI dan KONI Kabupaten Bogor.

(Asep Syahmid)

Editors Team
Daisy Floren