Ganbarou Bidik Podium di Kendal Downhill Bupati Cup, Ateng B-Boy Jelaskan Hal Ini
PORTAL BOGOR, Cibinong - Tiga pebalap sepeda asal Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor yang bergabung dengan tim Ganbarou membidik podium pada event Kendal Downhill Bupati Cup, di Kendal, Jawa Tengah, akhir pekan ini.
Ketiga pebalap tersebut di antaranya Ateng B-Boy kelas men elite, Haikal Akmal (men open), dan Muhammad Taufik (men open).
Ateng B-Boy, pebalap senior downhill mengaku siap mewujudkan mimpinya untuk naik podium.
"Intinya, kami ingin menyelesaikan balapan dengan baik. Selamat di trek, dan naik podium," kata Ateng B-Boy.
Ganbarou yang disponsori PT Hikari Teknologi Orbea Indonesia merupakan tim baru yang dihuni para pebalap asal Puncak. Mereka pun berharap tiga raidersnya bisa meraih hasil terbaik.
"Trek di Kendal terkenal sangat curam, untuk meraih podium bukan segampang membalikkan telapak tangan, kami harus bekerja keras," sambung Ateng B-Boy.
Sebelum turun di event Kendal Downhill Bupati Cup, para pebalap Ganbarou sudah memiliki modal yang cukup bagus. Ateng B-Boy menjadi juara di Pinang Bike Park, sedangkan Haikal, dan Taufik masuk tujuh besar.
"Mohon doa dari semuanya supaya kami bisa mewujudkan target naik podium," pungkas Ateng B-Boy. (Asep Syahmid)