Bingung Transportasi Apa Menuju Ke Taman Safari Bogor? Ini Rute Jalan Dan Kendaraan Yang Bisa Dipakai
PORTAL BOGOR, Cisarua - Kawasan wisata Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor menjadi buruan para wisatawan, baik dari dalam negeri maupun luar negeri dalam mengisi hari-hari liburnya. Salah satu destinasi wisata di Kawasan Puncak, Cisarua Kabupaten Bogor yang ramah keluarga dan harga terjangkau adalah Taman Safari Bogor.
Meski sudah sangat terkenal, namun masih banyak dari wisatawan yang menanyakan bagaimana rute menuju lokasi Taman Safari Bogor tersebut?
Apakah untuk menuju lokasi Taman Safari Bogor, Cisarua, Kabupaten Bogor harus menggunakan mobil atau motor pribadi saja? Adakah kendaraan umum yang bisa dipakai oleh wisatawan untuk menuju lokasi Taman Safari Bogor?
Ternyata, untuk menuju kawasan Taman Safari Bogor, tidak harus memakai mobil atau motor pribadi. Ada beberapa opsi rute dan akomodasi yang bisa ditempuh menuju lokasi Taman Safari Bogor, di antaranya:
1. Menggunakan Kereta Api
Bagi Sahabat Satwa yang berada di Jakarta, Bekasi atau sekitarnya, bisa naik KRL Commuterline lalu turun di Stasiun Bogor. Setelah itu, bisa naik angkutan umum nomor 02 ke arah Sukasari. Setelah itu, naik angkutan umum lagi untuk turun di pertigaan Taman Safari Bogor. Kamu bisa melanjutkan dengan naik ojek motor.
2. Menggunakan Bus
Jika Sahabat Satwa berasal dari Jakarta naik bus dari Kampung Rambutan jurusan Jakarta - Bandung. Jangan lupa turun di pertigaan Taman Safari Bogor, lalu dilanjutkan dengan naik ojek.
3. Menggunakan Mobil Pribadi
Jika Sahabat Satwa berasal dari Jakarta masuk ke Tol Jagorawi, lalu keluar di Pintu Tol Gadog, Ciawi untuk menuju ke Taman Safari Bogor, yakni di Cisarua. Ketika sampai di Jalan Raya Puncak, belok ke kanan dan masuk ke Jalan Taman Safari Bogor. Lokasinya hanya sekitar 3 kilo meter saja dari pintu gerbang depan Jalan Raya Puncak-Cianjur.
Gimana? Sudah tidak penasaran atau bingung lagi kan? Selamat berwisata bersama keluarga dan jaga kesehatan. (***)